Doa Mohon Kebaikan dan Berlindung dari Segala Kejahatan

DOA ISLAM MUSLIMDoa Mohon Kebaikan dan Berlindung dari Segala Kejahatan.

SETIAP kita ingin kebaikan dan tidak suka kejahatan. Untuk mendapatkannya, kita harus ikhtiar, tawakal, dan doa.

Jangan pernah abaikan doa sebagai senjata kaum mukmin, terutama kaum lemah yang teraniaya. Doa adalah harapan, asa, menimbulkan optimisme, dan salah satu wujud keimanan kepada Allah SWT yang Makakuasa dan Maha Penolong.

Berikut ini doa mohon segala kebaikan dan berlindung dari segala kejahatan


رَبَّنَا آَتِنَا فِي الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِي الآَخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ


Robbabaa aatinaa fid-dunya hasanah, wa fil-aakhiroti hasanah, wa qinaa ‘adzaaban naar.

Artinya :
"Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat dan peliharalah kami dari siksa neraka”. (QS. AlBaqarah 2 : 201).

اَللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ مِنَ الْخَيْرِ كُلِّهِ عَاجِلِهِ وَآجِلِهِ مَا عَلِمْتُ مِنْهُ وَمَا لَمْ أَعْلَمْ وَأَعُوذُ بِكَ مِنَ الشَّرِّ كُلِّهِ عَاجِلِهِ وَآجِلِهِ مَا عَلِمْتُ مِنْهُ وَمَا لَمْ أَعْلَمْ اَللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ مِنْ خَيْرِ مَا سَأَلَكَ عَبْدُكَ وَنَبِيُّكَ وَأَعُوذُ بِكَ مِنْ شَرِّ مَا عَاذَ بِهِ عَبْدُكَ وَنَبِيُّكَ اَللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ اَلْجَنَّةَ وَمَا قَرَّبَ إِلَيْهَا مِنْ قَوْلٍ أَوْ عَمَلٍ وَأَعُوذُ بِكَ مِنَ النَّارِ وَمَا قَرَّبَ مِنْهَا مِنْ قَوْلٍ أَوْ عَمَلٍ وَأَسْأَلُكَ أَنْ تَجْعَلَ كُلَّ قَضَاءٍ قَضَيْتَهُ لِي خَيْرًا


Alloohumma innii as aluka minal khoiri kullihii ‘aajilihii wa aajilihii maa ‘alimtu minhu wa maa lam a’lam wa a ‘uudzu bika minassyarri kullihii ‘aajilihii wa aajilihii maa ‘alimtu minhu wa maa lam a’lam. Alloohumma innii as aluka min khoiri maa sa alaka ‘abduka wa nabiyyuka. Wa a ‘uudzu bika min syarri maa ‘aa dza bihii ‘abduka wa nabiyyuka. Alloohumma innii as alukal jannata wa maa qorroba ilaihaa min qoulin au ‘amalin. Wa a ‘uudzu bika minannaari wa maa qorroba minhaa min qoulin au ‘amalin. Wa as aluka an taj ‘ala kulla qodhoo in qodhoitahuu lii khoiron.

Artinya:
"Ya Allah aku memohon kepada-Mu dari segala kebaikan baik yang cepat (di dunia) maupun yang lambat (di akherat) , apa yang aku ketahui dan apa yang belum aku ketahui. Ya Allah aku berlindung kepada-Mu dari segala kejahatan baik yang (di dunia) maupun yang lambat (di akherat), apa yang aku ketahui dan apa yang belum aku ketahui. Ya Allah aku memohon kepada-Mu dari kebaikan seperti yang dimohon hamba-Mu dan nabi-Mu. Ya Allah aku memohon kepada-Mu surga dan apa yang dapat mendekatkan kepadanya baik ucapan maupun amalan. Aku berlindung kepada-Mu dari neraka dan apa yang dapat mendekatkan kepadanya baik ucapan maupun amalan. Dan aku memohon kepada-Mu agar Engkau menjadikan setiap keputusan yang Engkau putuskan kepadaku itu baik untukku."

 Doa Mohon Kebaikan dan Berlindung dari Segala Kejahatan bisa ditemui di kitab-kitab kumpulan doa juga di Subulus Salam dan Ihya 'Ulumuddin.

Doa tidak harus selalu dalam bahasa Arab karena Allah SWT Maha Mengetahui Segalanya, bahkan yang tak terucapkan pun Allah SWT Mahatahu.

Semoga kita senantiasa dalam kebaikan dan dijauhkan dari segala kejahatan jin dan manusia. Amin...! (www.risalahislam.com).*




Post a Comment

Post a Comment (0)

Previous Post Next Post